Detaksilampari.com, MUSI RAWAS – Kapolres Musi Rawas (Mura), AKBP Andi Supriadi SH, SIK, MH pimpin rapat persiapan dalam rangka menyambut Hari Ulang Tahun (HUT) Bhayangkara ke – 78, yang jatuh pada 1 Juni 2024 mendatang.
Turut hadir mendampingi kapolres dalam rapat tersebut, Wakapolres, Kompol M Harsono SH dan Kabag Perencanaan (Ren), Kompol Diaz Oktora SH, dilangsungkan di Gedung Pesat Gatra Mapolres Mura, sekitar pukul 08.30 WIB, Senin (13/5/2024).
Juga hadir para kabag, kasat, kasi, kanit, para kapolsek dan seluruh jajaran personel Polres Mura.
Disampaikan kapolres dalam arahannya, bahwa dalam waktu dekat ini, seluruh personel Polri baik ditingkat Polda, Polres hingga Polsek, akan menyambut perayaan HUT Bhayangkara Ke-78.
“Maka dari itu, saya, kapolres bersama wakapolres, mengumpulkan para PJU hingga kapolsek dan jajaran untuk duduk bersama dalam rapat melakukan pembahasan, dalam rangka menyambut perayaan HUT Bhayangkara Ke-78, khususnya di wilayah hukum Polres Mura,” kata Kapolres.
Kapolres menjelaskan, bertepatan HUT Bhayangkara Ke-78, Polri khususnya Polres Mura, siap dan berusaha untuk terus mengawal seluruh kebijakan dari Pemerintah dalam mewujudkan visi Indonesia Emas di tahun 2045 mendatang. Sesuai dengan komitmen dan amanat dari Presiden Joko Widodo (Jokowi), untuk dijadikan pedoman pelaksanaan tugas ke depannya.
“Artinya, Polri juga akan mendukung dan mengawal seluruh kebijakan pemerintah dalam mewujudkan transformasi ekonomi menuju Indonesia Maju, Indonesia Emas 2045,” ujar kapolres.
Lebih lanjut, Kapolres berharap, maka dari itu, agar seluruh pejabat utama yang terlibat dalam kepanitian menyambut HUT Bhayangkara ke-78, dapat lebih bersinergi dan saling mendukung, sehingga kegiatan yang akan berlangsung sesuai dengan yang diinginkan serta harapan.
“Serta, sebagai bentuk kesiapan dalam mendukung kesuksesan perayaan HUT Bhayangkara ke-78, agar seluruh panitia mulai saat ini sudah menyusun masing-masing rencana kegiatan yang akan dilaksanakan, sehingga semuanya bisa berjalan dengan lancar dan sukses,” harapnya. **
Editor : Andi Salahudin
Sumber Berita : Humas Polres Mura